BERITA TERKINI DAN TERUBDATE

BERITA TERKINI DAN TERUBDATE

Minggu, 13 September 2015

Sembilan Kloter Terakhir dari Madinah Diberangkatkan ke Makkah

By on 06.26

Makkah (Pinmas) —- Operasional penyelenggaraan haji tahun 1436H/2015 semakin mendekati masa puncak. Terhitung kurang dari dua pekan ke depan, jamaah haji Indonesia akan menjalani puncak proses haji, yaitu Wukuf di Arafah yang dilanjutkan dengan menginap di Muzdalifah dan Mina.
Jamaah haji terus berdatangan dari Jeddah dan Madinah menuju Makkah. Kloter terakhir jamaah haji Indonesia yang telah menyelesaikan ibadah Arbain di Madinah telah diberangkatkan pada Sabtu (12/09) siang. Kepala Seksi Kedatangan dan Pemulangan Ismali Aini mengatakan bahwa sejak Sabtu pagi tadi, sebanyak 3.861 jamaah yang tergabung dalam sembilan kloter terakhir dari Madinah diberangkatkan ke Makkah. Sampai dengan pukul  20.30 waktu Arab Saudi, beberapa kloter terpantau masih dalam perjalanan dari Madinah menuju Makkah.
Berikut ini sembilan kloter yang merupakan rombongan terakhir yang diberangkatkan dari Madinah dalam dua tahapan pemberangkatan. 
Pertama, diberangkatkan pada pukul 07.00WAS, sebanyak 7 kloter, yaitu: PLM 07 (449),BTH 10 (450), UPG 10 (455), SOC 35 (358),PDG 10 (454), SUB 29 (441), dan SUB 30 (445).
Kedua, diberangkatkan pada pukul 11.00WAS, sebanyak 2 kloter, yaitu: SOC 36 (360) dan SUB 31 (449).
“Total jamaah haji Indonesia yang diberangkatkan dari Madinah ke Makkah pada pemberangkatan terakhir ini berjumlah  3.861,” terang Ismail Aini.
Kepala Seksi Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Reza Muhammad Marzal mengatakan bahwa sampai Sabtu (12/09) pukul 17.00 WAS,  jamaah haji Indonesia yang sudah berada di Makkah berjumlah 120.613 orang. Mereka terdiri dari 119.165 jamaah dan 1.448 petugas haji.
“73.329 jamaah berasal dari 176 kloter yang berangkat dari Madinah. Sedangkan 47.283 jamaah tergabung dalam 114 kloter yang berangkat dari Jeddah.
sumber: kementrian agama

0 komentar:

Posting Komentar